Daftar Jadi Penulis di SuaraAkademisi.Com

Terima kasih atas kesediaan Anda untuk bergabung dengan media siber SuaraAkademisi.Com. Untuk menjadi penulis, silakan baca kebijakan privasi berikut:

Pedoman Pendaftaran dan Syarat sebagai Jurnalis Akademisi

Peraturan dan syarat bergabung menjadi Jurnalis Akademisi di SuaraAkademisi.Com:

  1. Mengisi Form Registrasi data diri, nama lengkap dan email
  2. Ceritakan secara singkat tentang diri anda, termasuk alamat lengkap dan no  telp / Whatshaap
  3. Tidak diperkenankan menggunakan nama samaran/nama alias
  4. Tulisan merupakan sumbangan sukarela tanpa honor
  5. Tulisan yang dikirim belum terbit di media lain, bukan hasil plagiat (bukan karya orang lain ), tidak bertentangan dengan Undang-Undang No. 40 tahun 1999 tentang Pers dan Kode Etik Jurnalistik dan juga tidak melanggar Undang-undang Hak Cipta yang berlaku di Indonesia maupun internasional.
  6. Tulisan Tidak mengandung: Unsur SARA, pornografi, prasangka, kebencian, hasutan, provokasi, menganjurkan/mengajak tindakan kekesan, pelecehan, dan menyerang pribadi.
  7. Tulisan Tidak bersifat bohong, fitnah, sadis dan cabul
  8. Kebenaran tulisan dapat dipertanggungjawabkan
  9. Penulis bertanggung jawab sepenuhnya atas berita yang ditayangkan
  10. Tulisan Tidak diskriminatif atas dasar perbedaan jenis kelamin dan bahasa, serta tidak merendahkan martabat orang lemah, miskin, sakit, cacat jiwa, atau cacat jasmani
  11. Tulisan menerapkan kaidah pemakaian bahasa Indonesia yang baik dan benar (sesuai EYD/EBI)
  12. Meminimalisir kesalahan ejaan dan typo (salah ketik/salah tulis)

Peran dan Tanggung Jawab

  1. SuaraAkademisi.Com: tidak bertanggung jawab atas isi (kontent) yang berupa teks, gambar, atau material lainnya yang di-upload atau diposting
  2. Tulisan yang sudah tayang dan ternyata melanggar peraturan dan syarat SuaraAkademisi.Com akan langsung di suspend untuk direvisi ulang atau bahkan langsung dihapus, tergantung besar kecilnya pelanggaran
  3. Tulisan yang dihapus tidak tidak akan dikometari dan tidak dapat diganggu-gugat
  4. Nama dan foto penulis akan selalu ditayangkan bersama dengan beritanya.
  5. SuaraAkademisi.Com tidak bertanggung jawab atas isi komentar maupun kritikan yang masuk
  6. Penulis harus mengirimkan maksimal 2 foto yang sesuai dengan isi berita, dan SuaraAkademisi.Com berhak mengganti atau menolak foto tersebut.
  7. SuaraAkademisi.Com tidak dapat dibebankan tanggung jawab atas kerusakan tulisan dalam bentuk apapun yang terjadi secara langung maupun tidak langsung